M. Yugi Wicaksono, didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Mesuji Budiman Jaya, menghadiri pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-52 Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2025 yang dipusatkan di Gedung Balai Keratun, Selasa (09/12/2025).
Pembukaan MTQ ke-52 ini berlangsung khidmat dan meriah, dihadiri oleh Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal beserta jajaran Forkopimda Provinsi Lampung, para Bupati dan Wali Kota se-Provinsi Lampung, pimpinan instansi vertikal, tokoh agama, serta para kafilah dari seluruh Kabupaten/Kota.
Dalam kesempatan tersebut, Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Marindo menyampaikan bahwa Musabaqah Tilawatil Qur’an bukan sekadar ajang perlombaan membaca dan menghafal Al-Qur’an, tetapi merupakan momentum penting untuk membumikan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. MTQ menjadi sarana untuk menanamkan nilai keimanan, ketakwaan, akhlak mulia, serta memperkuat karakter generasi muda yang berlandaskan ajaran Al-Qur’an.
“Melalui MTQ ini, saya berharap akan lahir generasi Qur’ani yang tidak hanya unggul dalam prestasi, tetapi juga mampu menjadi teladan dalam sikap, perilaku, dan pengabdian kepada masyarakat. Generasi yang menjadikan Al-Qur’an sebagai pedoman hidup dalam menghadapi tantangan zaman yang semakin kompleks, jika gawai memiliki GPS, maka bagi umat Islam, Al-Qur’an adalah petunjuk arah yang paling kuat, ia menuntun kita berhenti sejenak, menata hati, dan kembali pada nilai-nilai kebenaran,” ujar Sekdaprov Lampung Marindo.
“Ketika nilai Al-Qur’an hadir dalam keseharian, lahirlah masyarakat yang disiplin, cerdas, berakhlak, serta peduli sesama. Inilah pondasi penting menuju Lampung Maju dan Indonesia Emas 2045,” tambahnya.
“Saya mengapresiasi seluruh panitia, dewan hakim, serta semua pihak yang telah bekerja keras dalam mempersiapkan pelaksanaan MTQ ke-52 Tingkat Provinsi Lampung ini. Kepada seluruh kafilah, saya berpesan agar mengikuti perlombaan dengan penuh semangat, menjunjung tinggi sportivitas, serta menjaga ukhuwah islamiyah selama kegiatan berlangsung,” lanjutnya.
“Mari kita jadikan MTQ ini sebagai ajang mempererat persaudaraan antar daerah, memperkokoh persatuan, dan memperkuat komitmen kita bersama dalam mewujudkan Provinsi Lampung yang religius, berakhlak, dan berdaya saing. Akhir kata, dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, Musabaqah Tilawatil Qur’an ke-52 Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2025 secara resmi saya nyatakan dibuka. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan bimbingan dan keberkahan bagi kita semua,” tutupnya.
MTQ ke-52 Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2025 ini dijadwalkan berlangsung selama 5 beberapa hari ke depan, dengan berbagai cabang lomba yang diikuti oleh para peserta terbaik dari seluruh kabupaten/kota se-Provinsi Lampung. (Dinas Kominfo Mesuji).
